Bertandang ke kandang Aston Villa, Manchester United membawa modal
yang tidak menyenangkan, yaitu kekalahan beruntun dari Everton dan
Newcastle United pekan lalu.
Wayne Rooney dkk tentu tak ingin mencatat tiga kekalahan beruntun saat melawat ke Villa Park. Kemenangan menjadi harga mati untuk menaikkan moril para pemain Setan Merah.
Namun, tugas Moyes untuk mengangkat United bertambah berat dengan cedera yang menimpa Robin Van Persie. Padahal striker Belanda itu yang mencetak hat-trick ke gawang Villa, April silam.
Ketiadaan Van Persie membuat Moyes bertumpu pada Rooney untuk menggedor pertahanan The Villans. Mantan pemain Everton itu tentu ingin mengembalikan United ke trek yang benar.
REKOR PERTEMUAN
Aston Villa (4-3-3): Guzan; Bacuna, Herd, Clark, Baker; El Ahmadi, Westwood, Delph; Weimann, Benteke, Agbonlahor.
Man.United (4-2-3-1): De Gea; Rafael, Vidic, Evans, Evra; Jones, Giggs; Valencia, Welbeck, Januzaj; Rooney.
PREDIKSI
Aston Villa menang: 30%
Seri: 30%
Man.United menang: 40%
Wayne Rooney dkk tentu tak ingin mencatat tiga kekalahan beruntun saat melawat ke Villa Park. Kemenangan menjadi harga mati untuk menaikkan moril para pemain Setan Merah.
Namun, tugas Moyes untuk mengangkat United bertambah berat dengan cedera yang menimpa Robin Van Persie. Padahal striker Belanda itu yang mencetak hat-trick ke gawang Villa, April silam.
Ketiadaan Van Persie membuat Moyes bertumpu pada Rooney untuk menggedor pertahanan The Villans. Mantan pemain Everton itu tentu ingin mengembalikan United ke trek yang benar.
REKOR PERTEMUAN
- Sejak Oktober 1999, The Villans hanya sekali menang atas Man.United, yaitu pada Desember 2009 lewat gol tunggal Gabriel Agbonlahor
- Manchester United tak pernah kalah dalam 17 lawatan terakhir ke Villa Park. Mereka menang 11 kali dan seri 6 kali.
- Pertemuan terakhir kedua tim terjadi April lalu dimana Man.United menang 3-0 lewat hattrick Van Persie. Di laga itu, Man.United memastikan gelar juara musim lalu.
- Villa hanya lebih baik dari Sunderland dalam rekor kandang musim ini. Mereka cuma mampu meraup 7 poin di Villa Park.
- Sebelum kalah dari Fulham pekan lalu, The Villans mencatat rekor 5 pertandingan tak terkalahkan di Premier League
- Fabian Delph terpaksa absen karena suspensi. Sementara Ron Vlaar, Libor Kozak, dan Antonio Luna diragukan kebugarannya
- Setan Merah tak pernah menang dalam 4 pertandingan terakhir di liga. Kemenangan terakhir didapat dari Arsenal bulan lalu
- Catatan 22 poin dari 15 pertandingan merupakan yang terburuk dalam 12 musim terakhir bagi Manchester United
- Wayne Rooney akan menjalani pertandingan ke-500 dalam karirnya di level klub. Selain Man.United, jumlah itu dicatatkan bersama Everton
Aston Villa (4-3-3): Guzan; Bacuna, Herd, Clark, Baker; El Ahmadi, Westwood, Delph; Weimann, Benteke, Agbonlahor.
Man.United (4-2-3-1): De Gea; Rafael, Vidic, Evans, Evra; Jones, Giggs; Valencia, Welbeck, Januzaj; Rooney.
PREDIKSI
Aston Villa menang: 30%
Seri: 30%
Man.United menang: 40%
Bagikan Untuk Kebaikan